Wakapolsek, Oknum Polisi yang Digeberek Sembunyi di Kamar Mandi Saat di Rumah Istri Orang Malam Hari
SURYA.co.id | KLATEN – Terungkap, oknum polisi yang tepergok sembunyi di kamar mandi istri orang memiliki jabatan mentereng, yakni Wakil Kepala Kepolisian Sektor Juwiring ( Wakapolsek Juwiring).
Dia digerebek warga yang sedang ronda lantaran bertamu malam hari di rumah seorang wanita yang ditinggal kerja suaminya ke luar Jawa.
Saat ini, Wakapolsek Juwiring tersebut sudah dinonaktifkan dari jabatannya dan sedang diperiksa oleh Provost Polres Klaten.
Baca juga: Suami Kerja, Istri Masukkan Oknum Polisi ke Rumah Malam Hari, Digerebek Sembunyi di Kamar Mandi
“Benar, itu Wakapolsek Juwiring berinisial Iptu SGY dan saat ini sudah dinonaktifkan,” ucap Kapolsek Juwiring Iptu Sumardi kepada TribunSolo.com (grup SURYA.co.id), Kamis (15/4/2021).
“Diperiksa oleh Provos Polres Klaten,” ungkapnya.
“Seharusnya, dia bisa memberikan contoh yang baik pada warga, karena pada prinsipnya Polri adalah penganyom, pelindung serta pelayan masyarakat,” tegasnya.
Kronologi penggerebekan
Sebelumnya, warga Desa Jetis, Kecamatan Juwiring, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah sudah mencium gelagat mencurigakan dari oknum Polisi Klaten bertamu malam hari di rumah istri orang.
Heru Susanto, Ketua RT setempat mengatakan, warga mencurigai oknum polisi tersebut lantaran bertamu tengah malam di rumah wanita di desa tersebut saat suaminya tidak di rumah.
Baca juga: Malam-malam Pak Kades Pucanglaban Nyambangi Bu Kaur Pemerintahan, Kok Ngumpet di Plafon?
“Suaminya kerja di luar jawa,” kata Heru pada TribunSolo.com (grup SURYA.co.id), Kamis (15/4/2021).