Demak – Pengawasan ketat terus dilakukan oleh Polsek Wedung Polres Demak Polda Jawa tengah terhadap masyarakat luas dalam disiplin menerapkan protokol kesehatan. Hal ini juga dilakukan terhadap lembaga pendidikan seperti SD/MI, SLTP/MTs, dan SLTA/MA agar para guru dan siswa tetap menerapkan 5M dalam kegiatan belajar mengajar.
Penurunan status dan level penyebaran covid-19 di Kabupaten Demak dan adanya SE Bupati demak No. 440.1/ 38 Tahun 2021 menjadi pijakan sistem pembelajaran tatap muka dalam kegiatan belajar mengajar di beberapa sekolah dengan persyaratan ketat. Sekolah yang menerapkan pembelajaran tatap muka ini harus memenuhi persyaratan ketat protokol kesehatan diantaranya harus menyediakan tempat cuci tangan dan sabun, guru dan murid harus memakai masker, pengecekan suhu tuhuh terhadap guru dan siswa setiap masuk kelas dengan termogun, pembatasan jam pembelajaran, serta pengurangan jumlah siswa atau sistem blended hingga 50% setiap harinya. Semua ini dimaksudkan agar kegiatan belajar mengajar transfer ilmu penhetahuan kepada siswa tetap berjalan di tengah wabah pandemi covid-19 sekarang ini.
Guna memastikan pelaksanaan protokol kesehatan 5M diterapkan oleh sekolah, jajaran Polsek Wedung melaksanakan monitoring secara acak dan berkala ke beberapa sekolah baik Sekolah Dasar, SLTP/MTs, dan SLTA/MA di Kecamatan Wedung. Seperti yang dilakukan oleh Aiptu Nungky dan Bripka Nur Arisetyawan, SH, Jum’at 10 September 2021, menyambangi Sekolah Dasar Negeri 1 Ngawen yang melaksanakan kegiatan KBM pembelajaran tatap muka.
” Kami ucapkan terimakasih kepada Kepala sekolah SDN 1 Ngawen dan dewan guru yang telah menerapkan protokol kesehatan dalam pembelajaran tatap muka ini. Semoga upaya kita melawan covid-19 membawa hasil maksimal dan disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan dalam keseharian”, ujar Iptu Muamar, SH melalui Aiptu Nungky.
Monitoring ini diperlukan agar sekolah benar-benar menerapkan protokol kesehatan 5M sehingga upaya penanganan wabah pandemi covid-19 yang dilakukan oleh Pemerintah didukung oleh seluruh element masyarakat.